Tuesday 1 November 2016

Kiat Memilih Gaun Pesta Malam Hari


Pesta tidak hanya dilaksanakan pada siang hari karena beberapa mengadakan pesta di malam hari. Pemilihan baju pesta untuk malam hari agak berbeda dengan busana pesta untuk siang hari karena di malam hari menggunakan penerangan lampu yang terkadang dapat memberikan efek lain pada baju yang dikenakan. Hal yang paling penting ketika Anda memilih gaun pesta biasa ataupun gaun pesta batik yang diadakan baik di malam hari atau di siang hari adalah pilih yang berdasarkan dengan karakter yang Anda miliki.

Apabila Anda merupakan wanita yang tomboy atau yang tidak terlalu bergaya seksi, pilih pakaian yang sederhana dengan warna soft atau dengan aksesoris yang minimal. Anda dapat lebih menekankan pada jenis aksesoris tambahan yang digunakan misalnya dengan clutch bag, jam tangan, kalung, bros atau bahkan hiasan rambut. Untuk Anda yang terbiasa dengan pakaian seksi atau yang dapat tampil berani, Anda dapat memilih gaun untuk pesta dengan potongan yang lebih berani namun sopan dan menggunakan ornamen misalnya bordir yang lebih berani.

Kedua adalah perhatikan mengenai efek yang ditimbulkan oleh gaun yang Anda gunakan. Warna yang biasanya lebih dipilih untuk dikenakan sebagai gaun pesta malam adalah warna putih, hitam, merah, biru atau jenis warna netral lainnya. Gunakan gaun yang dapat memberikan kesan yang Anda inginkan, misalnya jika Anda ingin terlihat lebih anggun namun glamor, Anda dapat memilih jenis gaun dengan warna silver atau abu-abu atau dengan warna yang sedikit keemasan. Hindari menggunakan gaun yang menggunakan aksesoris yang terlalu mencolok misalnya yang terlalu banyak glitter atau menggunakan glow in the dark kecuali jika itu menjadi dress code yang telah ditentukan.

Ketiga adalah pilih yang sesuai dengan bentuk tubuh Anda. Sebagian wanita hanya ingin menampilkan sisi cantik tanpa memperhatikan apakah gaun tersebut cocok untuk dikenakan atau memberikan kesan yang cocok dengan diri Anda atau tidak. Bagi Anda yang memiliki postur tubuh yang besar, pilih gaun yang mampu menampilkan leher Anda sehingga Anda terlihat lebih kurus. Sehingga jika Anda memiliki postur tubuh yang kecil dan kurus, apabila tidak ingin terlalu memperlihatkan postur tubuh Anda yang kurus, gunakan pakaian yang agak longgar.

Sedangkan jika Anda memiliki tubuh yang tidak terlalu memiliki lekuk tubuh, gunakan gaun yang memiliki aksesoris di bagian pinggang Anda sehingga memberikan kesan terdapat perpotongan tubuh antara atas dan bawah. Keempat adalah pilih gaun yang memiliki warna yang soft atau tidak terlalu mencolok. Gaun yang mencolok lebih cocok digunakan untuk di malam hari misalnya yang berwarna hijau terang atau berwarna orange terang. Kelima adalah dengan mengenakan aksesoris atau ornamen yang tidak terlalu mencolok namun tetap memberikan kesan yang serasi di tubuh Anda, misalnya memadukan dengan renda atau sulam.

Beberapa jenis gaun pesta malam yang dapat Anda gunakan yaitu:
1. Gaun panjang yang dipadukan dengan hak tinggi sehingga dapat memberikan kesan Anda terlihat lebih elegan dan lebih tinggi.
2. Gaun little black dress adalah gaun yang berwarna hitam dengan potongan yang sederhana untuk menampilkan kesan yang klasik dan sederhana.
3. Gaun backless sehingga bagian belakang atau punggung Anda terlihat. Gaun jenis ini cocok bagi Anda yang memiliki punggung yang bagus.
4. Mermaid dress dengan bagian bawah seperti ekor ikan duyung.
5. Gaun cape yang seolah memberikan kesan Anda sedang mengenakan jubah seperti ratu.


4 comments:

  1. Udah lama nih ga belanja gaun pesta...

    ReplyDelete
  2. Jadi inget jaman baheula... saat pake mini dress hitam dgn model sederhana tp elegan. Di padu highheels dan ranbut terurai... *eh malah melamun :))

    ReplyDelete
  3. Dulu aku sering pake model mermaid. Kalo skrg dah juarang bgt

    ReplyDelete