Saturday 20 March 2021

Roti Bluder Tetty Deli : Alternatif Oleh-oleh Kekinian dari Sidoarjo

Roti Bluder Tetty Deli : Alternatif Oleh-oleh Kekinian dari Sidoarjo -  Roti Bluder Tetty Deli merupakan produk UMKM dari Sidoarjo. Roti yang enak, lembut dengan aroma dan cita rasa khas roti bluder tempo dulu. Tepatnya minggu lalu saya dapat paket yang isinya tentu bikin saya tersenyum lebar. Iya, apalagi kalau bukan isinya makanan. Tapi kali ini berbeda dari makanan sebelumnya, yaitu roti bluder.

Iyes, roti bluder..

Tentang Roti Bluder

Roti bluder merupakan salah satu jenis roti yang identik dengan tempo dulu, istilahnya roti klasik. Terbuat dari tepung terigu, mentega, telur dan bahan lainnya. Dengan dibuat, dicetak dan diolah sedemikian rupa sehingga menghasilkan roti yang khas. Konon roti ini sudah ada sejak lama yaitu pada masa penjajahan Belanda. Yang khas dari roti bluder adalah bentuknya yang  unik, jika di sobek maka akan terlihat serat rotinya, teksturnya lebih lembut dibandingkan dengan jenis roti lainnya. 

Monday 15 March 2021

Mama’s Choice Rash Cream, Salep Biang Keringat yang Aman untuk Bayi

Mama’s Choice Rash Cream, Salep Biang Keringat yang Aman untuk Bayi - Halo sahabat HM Zwan, semoga sehat selalu ya. Pernah ngalamin punya bayi terkena biang keringat bund?ngomongin soal biang keringat, jadi inget waktu awal-awal punya bayi. Empat bulan setelah melahirkan semua aman terkendali, anak nggak begitu rewel, malam tetap  begadang seperti biasa. Tapi ketika usia lima bulan, saya dikagetkan dengan kondisi bayi yang tiba-tiba rewel banget. Nggak siang nggak malam tetep rewel, ada banyak penyebab bayi rewel. Mulai dari lapar, ngantuk, popok basah karena sudah penuh atau merasa tidak nyaman. 

Segala cara sudah saya lakukan tapi tetap saja rewel, akhirnya pas memandikan bayi saya baru tau kalau daerah pantat dan sekitarnya yang lumayan montok dan kelipet-lipet wkwkwk, ada ruam berupa bentol-bentol warna merah. Karena baru pertama kali jadi ibu, auto panik dong. Apalagi saat itu saya lagi di rantau, jauh sama orangtua dan saudara. Kebayang kan bingungnya seperti apa. Akhirnya tanya keluarga lewat telfon, tanya teman dan tetangga juga. Hebohlah pokoknya ahahaha. Alhamdulillah, setelah seminggu diobati akhirnya biang keringat sembuh juga. 

Apa itu Biang Keringat? 

Biang keringat merupakan ruam yang berupa bintik-bintik merah yang sering terjadi dan dialami oleh bayi. Selain kondisi kulit yang lembap atau cuaca yang panas, biang keringat muncul karena pori-pori kulit bayi yang tersumbat sehingga keringat yang harusnya keluar, ini tertahan tidak bisa keluar. Umumnya biang keringat muncul di daerah lipatan kulit seperti daerah leher, pantat dan lain sebagainya. 

Cara Mengatasi Biang Keringat pada Bayi

Ruam dan buang keringat yang muncul menyebabkan rasa gatal pada bayi, sehingga sudah dipastikan momen seperti ini membuat bayi sedikit agak rewel. Ya karena mereka belum bisa ngomong juga jadi ya nangis aja hehehe. Beberapa hal ini yang bisa kita lakukan ketika bayi mengalami biang keringat. 

1. Gunakan pakaian yang nyaman

Saat bayi mengalami biang keringat pastikan kondisi pakaiannya jangan yang ketat atau baju berbahan tebal. Pilih baju yang longgar dan mudah menyerap keringat sehingga area badan yang tertutup tidak lembap. 

2. Ruangan yang sejuk

Saat bayi mengalami biang keringat, pastikan kondisi ruangan terasa sejuk tidak panas. Bisa menggunakan AC atau kipas angin, tapi tidak langsung mengarah ke arah bayi. 

3. Minum ASI yang banyak

Pastikan bayi banyak mengkonsumsi ASI saat mengalami biang keringat sehingga ia tidak akan mengalami dehidrasi. 

4. Rajin mengganti popok dan membersihkan kulit bayi

Tentang Mama’s Choice 

Bermula dari masa kehamilan, menyusui dan kemudian membesarkan bayi; seringkali diliputi perasaan bahagia sekaligus khawatir. Banyak upaya yang dilakukan dengan sangat hati-hati, demi keselamatan dan kesehatan bayi. Mama’s Choice dibangun oleh profesional muda yang merupakan ibu, ayah dan para praktisi, yang peduli akan kesehatan keluarga dan berhati-hati dalam penggunaan bahaya toksin dalam kehidupan. Dengan melibatkan para Ahli dan lebih dari 13.000 Mama, Mama's Choice menyediakan produk perawatan aman dan efektif yang diciptakan untuk memberikan ketenangan bagi ibu hamil & menyusui, dalam menyambut awal kehidupan buah hati.

Selain produk untuk Mama, juga hadir produk Mama’s Choice Baby Series. Banyak sekali pilihannya, mulai dari tummy oil, Rash Cream, colic bottle, moisturizing hand gel, liquid cleanser dan masih banyak lagi. 

Mama’s Choice Rash Cream, Salep Biang Keringat yang Aman untuk Bayi

Mama’s Choice Rash Cream hadir dengan 8 kebaikan herbal alami yang bagus untuk menutrisi lapisan pelindung kulit untuk menjaga agar Kulit terhindar dari ruam dan iritasi ringan pada kulit sensitif bayi. Mama’s Choice Baby Rash Cream dibuat menggunakan bahan alami terpilih yang aman namun efektif untuk mengatasi ruam, kemerahan, dan biang keringat pada bayi dengan cepat. 

Mama’s Choice Rash Cream hadir dengan kemasan luar kardus berwarna putih dengan aksen warna kuning. Sedangkan untuk produk tutupnya berbentuk tube anti tumpah (bukan jar)  sehingga isinya tetap sterie saat diambil. Tekstur Rash Cream nya kental tidak encer berwarna putih ringan cepat menyerap dan tidak lengket. Wanginya lembut sekali  karena tidak mengandung tambahan parfum. Lebih tenang lagi karena  produk ini sudah tersertifikasi halal.


Kelebihan Mama’s Choice Rash Cream 

1. Ampuh mengurangi kemerahan dalm 3 Kali pemakaian

2. Terbuat Dari bahan-bahan Alamo yang Bagus Untuk mengobati iritasi. 

3. Boss digunakan Untuk berbagai Ryan slain bang keribga, seperti Ryan popok, ruam susu, dll

4. Aman Untuk kulit bayi yang sensitif. Selain biang keringat, Rash Cream juga bisa mengatasi ruam lainnya pada bayi

5. Tampa parfum, paraben, mineral oil Dan alkohol

6. Bersertifikat halal

Kandungan dalam Mama’s Choice Rash Cream 

1. Centella Asiatica

Meredakan ruam dan kemerahan pada kulit sensitif bayi

2. Rosemary Extract

Antibakterial alami yang efektif melawan kuman & bakteri

3. Sweet Almond

Menutrisi dan melembabkan kulit si kecil

Tersertifikasi di MUI dan terdaftar di BPOM sebagai produk halal serta aman untuk ibu hamil dan menyusui


Cara pemakaian 

Oleskan krim secukupnya pada area yang rentan terkena ruam / kemerahan / biang keringat. Gunakan secara rutin untuk upaya pencegahan. 


Di mana beli Rash Cream dan produk Mama’s Choice lainnya?

Teman-teman bisa beli Rash Cream dan produk Mama’s Choice lainnya di E-commerce andalan, tapi saya rekomendasikan langsung beli di website www.mamaschoice.id disini dengan gratis ongkir. Selain itu, bisa cek banyak info produk di @mamaschoiceid. Ohya, untuk produk Rash Cream (50 gr) harganya 89.000.

Sekarang kalau bayi kena biang keringat, bunda nggak perlu bingung lagi. #KurangiWorry dengan produk Mama’s Choice Rash Cream. Bebas ruam tentunya bayi riang.


Sunday 14 March 2021

Ide Menu Makan Siang Enak : Tumis Pepaya Muda dan Sambel Goreng Tempe Udang

Ide Menu Makan Siang Enak : Tumis Pepaya Muda dan Sambel Goreng Tempe UdangPulang kampung ke rumah mertua artinya akan banyak membawa oleh-oleh yang dibawa ke kota. Selain keripik tempe khas Ponorogo, biasanya kami dibawain bude, bulek sama mbah hasil panen sawah dan ladang mereka. Pokoknya yang lagi ada biasanya dibawain. Mulai dari beras, cabe, bawang merah, tomat, kedelai, tiwul (iyes, tiwul), pete sampai singkong. 

Kebiasaan kami (saya dan dua adik ipar) kalau pulang kampung, sebelum balik ke kota biasanya cari rambanan (semacam sayuran hijau dll) dan apa aja deh yang bisa dibawa wkwkwk. Mulai dari daun singkong, daun bayam, pete, cabe rawit, terong, daun melinjo sampai pepaya muda. Nah, pulang bulan lalu saya bawa pepaya muda. Kepikiran banget pas ambil pepaya muda mau dimasak tumis kecap pedas.

Nah, tumis pepaya kecap pedas kalau di Jombang biasanya selalu ada di berkat-berkat gitu. Semacam nasi syukuran, seringnya berkat setelah lahiran. Isinya nasi, urap-urap, tumis pepaya, tahu tempe ayam bumbu kuning.  Enak bangetlah pokoknya. Gara-gara keinget menu itu, akhirnya bikin deh.

Ide Menu Makan Siang Enak : Tumis Pepaya Muda dan Sambel Goreng Tempe Udang

Tumis Pepaya Muda 

By @hm_zwan 

Bahan :

1 buah pepaya muda uk sedang, serut

1 lbr daun jeruk

1 sdt garam

1/4 sdt kaldu bubuk

1/4 sdt lada

1 sdt gula pasir

4 sdm kecap manis 

Air secukupnya


Bumbu tumis :

2 sdm minyak goreng 

7 bawang merah,iris tipis

2 bawang putih,geprek iris tipis

5 cabe rawit


Cara membuat :

Panaskan minyak goreng, tumis bumbu iris dan daun jeruk sampai harum. Masukkan pepaya muda dan sedikit air. Masukkan gula, garam, lada, kaldu bubuk dan kecap manis. Koreksi rasa, jika pepaya sudah empuk, angkat, sajikan.

Selain tumis pepaya, pendamping menu makan siang kali ini saya bikin sambel goreng tahu tempe udang. Ini salah satu menu favorit saya dari SD, ibu sering banget bikin ini tapi tanpa udang. Lha kok, Aqla suka juga sambel goreng tahu tempe. Lahap bener kalau saya bikin menu ini, alhamdulillah. Kalau biasanya ibu bikin tanpa udang, kali ini sambel gorengnya saya tambahin udang. 

baca juga : 5 Resep Olahan Udang

Sambel Goreng Tahu Tempe Udang

By @hm_zwan

Bahan :

10 ekor udang

1 papan tempe,goreng

2 kotak tahu, goreng

Air secukupnya 

1 sdt garam 

1 sdt gula pasir 

1/4  sdt lada 

1/4 sdt kaldu bubuk

4 sdm kecap manis 


Bumbu tumis :

6 bawang merah

2 bawang putih

1 lbr daun salam 

2 lbr daun jeruk 

2 cm lengkuas

3 cm jahe


Cara membuat :

Panaskan minyak goreng, tumis bahan bumbu sampai harum. Masukkan air secukupnya dan udang. Tambahkan tahu, tempe, gula, garam, lada, kaldu bubuk  dan kecap manis. Koreksi rasa, jika air surut, angkat, sajikan.

baca juga : 5 Resep Sambel Enak, dijamin Boros Nasi

Nggak afdhol rasanya kalau bikin menu harian tanpa sambel, jadi seperti biasa kali ini saya bikin sambel terasi aja plus timun baby buat lalapan. Alhamdulillah menu kali ini nikmat sekali, ada tumis pepaya muda, sambel goreng tahu tempe udang, sambel terasi dan lalapan timun. 

Semoga ide menu makan siang kali ini bermanfaat.

Teman-teman, masak apa hari ini?

Saturday 27 February 2021

Cara Mudah Mendapatkan Hadiah Smartfren Rejeki WOW

Kemarin sempat ngobrol sama teman-teman satu group WAG, ngomongin apalagi kalau bukan tentang pandemi. Ternyata saya baru ngeh kalau anak-anak hampir setahun sekolah online. Nggak hanya anak sekolah sih, tapi imbas pandemi ini hampir merata dan semua orang ngerasain susahnya masa pandemi ini. Tapi yang bikin saya ngerasa "wah, ini keren banget sih", ketika tau dan dengar secara langsung kalau ada salah satu perusahaan penyedia layanan telekomunikasi di Indonesia lagi bagi-bagi hadiah. Nggak tanggung-tanggung, konon semua pelanggan bisa dapet hadiah. 

Ada pelanggan Smartfren disini? Jika iya, berarti anda termasuk salah satu pelanggan yang beruntung. Gimana nggak, tahun ini Smartfren lagi-lagi akan memanjakan para pelanggannya melalui program yang sangat luar biasa dan spektakuler. Yaitu Smartfren Rejeki WOW. Tahun 2020 Smartfren mengadakan undian wow dengan program meraih mimpi rumah milyaran. Karena Covid 19 akhirnya program ini di stop sementara. Nah, kali ini programnya berbeda, bukan berupa undian. Tapi setiap pengguna, pelanggan Smartfren bisa mendapatkan hadiah lho. Tuh kan, seru banget kan ya.

Tentang PT Smartfren Telecom Tbk.

PT Smartfren Telecom Tbk (IDX:FREN) merupakan salah satu perusahaan penyedia layanan telekomunikasi terdepan di Indonesia. Pada tahun 2015, Smartfren berinovasi dengan meluncurkan layanan 4G LTE Advanced komersial pertama di Indonesia, dan di awal tahun 2016, Smartfren kembali mencetak sejarah sebagai perusahaan telekomunikasi pertama                   di Indonesia yang menyediakan layanan Voice over LTE (VoLTE) secara komersial. Pada tahun 2017, Smartfren mengukuhkan posisinya sebagai penyedia layanan operator telekomunikasi terdepan dalam menghadirkan layanan telekomunikasi berbasis 4G dan menjadikan Smartfren sebagai satu-satunya operator yang beroperasi di jaringan 4G sepenuhnya.

Pada tahun 2019, Smartfren sukses melaksanakan uji coba 5G yang dilaksanakan di Jakarta dan di tahun ini juga, Smartfren menjadi operator pertama di Indonesia yang menghadirkan inovasi eSIM. Dengan adanya inovasi eSIM, Smartfren memberikan keuntungan kepada pelanggannya untuk mengakses jaringan Smartfren ke perangkat komunikasinya tanpa menggunakan kartu SIM fisik. eSIM menyimpan nomor telepon, paket berlangganan, konfigurasi jaringan yang membuat perangkat anda dapat terhubung ke Smartfren. Sekarang, dengan wilayah cakupan jaringan yang luas, melalui sekitar 36.500 BTS 4G yang tersebar di 200 kota di seluruh Indonesia, Smartfren telah didaulat menjadi official telco partner untuk brand-brand smartphone global ternama, seperti iPhone (Apple) dan Samsung. 

Thursday 18 February 2021

Resep Dimsum Ayam Daun Kelor

Resep Dimsum Ayam Daun Kelor

Ada yang suka dimsum?

Halo sahabat HM Zwan, kali ini saya mau share resep yang saya buat tadi pagi, Dimsum Ayam Daun Kelor. Kebayang nggak daun kelor dibuat campuran dimsum? Ahahaha, idenya muncul tiba-tiba waktu ambil daun jeruk di kebun belakang rumah ibu mertua. Kebetulan libur panjang kemarin mendadak pulang kampung karena vertigonya ibu kambuh, nggak ada yang ngurusin di rumah. Nggak tega lihat bapak mondar-mandir sendiri. Jadinya pulang dadakan. 

Pas lihat pohon kelor di belakang rumah, kepikiran ambil daun mudanya buat dibawa ke Gresik ahahaha. Pas metik, kok ya kepikiran bikin dimsum Ayam pakai daun kelor. Akhirnya tadi pagi eksekusi deh, resepnya juga kira-kira. Alhamdulillah enak banget, lembut banget isinya. Satu rumah pada suka, alhamdulillah emak bahagia. 

Monday 15 February 2021

Mengenal Skill Academy Platform Pelatihan Terbaik untuk Prakerja

Mengenal Skill Academy Platform Pelatihan Terbaik untuk Prakerja. 

”Em HM.. ikut seminar yuk hari sabtu. Gratis euy, ada pelatihannya juga”

”Mau dong, ikut”

”Ketemuan disini ya” sambil kirim gambar brosur lokasi

”Yah, jauh..di luar kota ternyata”

Dulu seringkali dapat ajakan beberapa teman untuk ikutan seminar, pelatihan dan sejenisnya, tapi seringkali menolak karena lokasi yang jauh atau waktu yang kadang berbenturan dengan kegiatan lainnya. Padahal acara-acara seperti seminar dan pelatihan sangat bermanfaat sekali, terutama jika materinya sangat menarik dan pembicaranya sangat kompeten di bidangnya. Selain bertambah ilmu, nambah skill di bidang baru,  ikut seminar dan pelatihan juga dapat mendekatkan kita dengan orang-orang yang kompeten dibidangnya lho.

Tapi zaman sekarang ikutan seminar, pelatihan dan sejenisnya sangatlah mudah. Yaitu dengan mengikuti pelatihan/seminar online (webinar). Jadi, kita tidak lagi terbentur oleh lokasi, waktu dan tempat yang jauh untuk belajar ataupun mengupgrade hal yang baru. Bahkan ibu rumah tangga seperti saya bisa juga ambil kelas pelatihan online lho. Dari banyaknya kelas pelatihan online, ada satu platform yang banyak mencuri perhatian saya yaitu Skill Academy by Ruangguru.

Skill-academy

Ada yang pernah dengar Skill Academy by Ruangguru?

Pasti sudah nggak asing lagi ya, kalau Ruangguru ini khusus untuk bimbingan belajar online mulai dari SD, SMP, SMA/SMK. Nah, kalau Skill Academy by Ruangguru ini situs kursus/kelas pelatihan online yang diajar oleh para ahli di bidangnya. Bisa diikuti oleh pelajar, mahasiswa, guru dan masyarakat umum lainnya. 

Mengenal Skill Academy, Platform Pelatihan Terbaik untuk Prakerja

Tentang Skill Academy

Skill Academy adalah platform belajar online yang berisi materi-materi special yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas soft skill bagi pelajar, mahasiswa, karyawan, freelance ataupun masyarakat umum. Skill Academy merupakan inovasi terbaru dari Ruangguru, sebuah perusahaan teknologi terbesar dan terlengkap di Indonesia yang berfokus pada layanan berbasis pendidikan dan telah memiliki lebih dari 22 juta pengguna dari 100 bidang pelajaran. Pada tahun 2020, Skill Academy telah digunakan oleh 4 juta pengguna dalam satu tahun dan mendapatkan rating 5 sempurna dari ulasan 350.000+ pengguna. Selain itu, Skill Academy juga meraih penghargaan dari Dailysocial dan Best Personal Growth App dari Google Play Store.

skill-academy

Kelas Prakerja di Skill Academy

Kelas prakerja terbaik di Skill Academy banyak sekali pilihannya. Mulai dari kelas bisnis hingga hobi semua ada di Skill Academy. Cara daftarnya cukup mudah dan harga perkelasnya juga lumayan terjangkau. Jadi kita bisa pilih sesuai dengan pelatihan yang kita butuhkan, nggak harus satu kok, beberapa juga boleh lho. Seru ya.. 

Skill-academy
Kelas Langkah menjadi Youtuber 

Berikut contoh 5 pilihan kelas untuk mengasah kemampuan dengan beragam kelas perkerja dari para ahli.

1. Langkah Menjadi Youtuber Professional Bersama Gita Savitri

Berisi tips dan trik untuk menjadi Youtuber, salah satunya Youtube bisa menjadi ladang income dari konten yang kita buat.

2. Copywriting : Trik Merangkai Kata untuk Tingkatkan Penjualan Bersama Nabila Aidid UX Writer Gojek

3. Cara Dapatkan Penghasilan Melalui Blog Bersama Tedy Heryansyah

4. Kenali Minat Bakatmu untuk Dapatkan Pekerjaan dan Kuliah yang Cocok Bersama Bryan Gunawan

5. Sukses Interview/Wawancara Kerja Bersama Iman Usman

Skill Academy bisa diikuti oleh siapa saja termasuk untuk para prakerja. Dengan adanya Skill Academy kita bisa mengikuti banyak pelatihan, seminar online dengan para pakarnya. Selain itu, kemudahan dari Skill Academy adalah kita bisa belajar kapan saja dan dimanapun berada. Praktis banget ya. 

Teman-teman, ada yang pernah ikut kelas di Skill Academy by Ruangguru? Ayo dong sharing 


Untuk info lebih lanjut, bisa cek di bawah ini :

Website Skill Academy: https://skillacademy.com/

Instagram Skill Academy: https://www.instagram.com/skillacademy.id

Youtube Skill Academy: https://www.youtube.com/channel/UCi3PrU13BbwgBN4QDHYCWZg

Blog Skill Academy: https://blog.skillacademy.com/

Blog Daftarprakerja: https://daftarprakerja.com/




 

Mengenal Green Jobs, Tren Baru Peluang Pekerjaan di Masa Depan

Mengenal Green Jobs, Tren Baru Peluang Pekerjaan di Masa Depan - Assalamualaikum sahabat HM Zwan, semoga sehat selalu. Kali ini saya mau sharing Mengenal Green Jobs, Tren Baru Peluang Pekerjaan di Masa Depan. Selain tingginya angka pengangguran akibat pandemi Covid-19 karena pengurangan karyawan,  juga banyak sektor lain yang mengalami dampak yang serius. Mulai dari kesehatan , pendidikan, sampai pariwisata. Dimana dengan adanya pembatasan aktivitas, mau tidak mau ini berimbas ke ekonomi khususnya. Ini benar-benar terasa sekali ketika awal pandemi. Banyak karyawan di rumahkan, usaha/bisnis banyak yang tutup karena sepi pengunjung.

Namun, selain itu ternyata pandemi Covid-19 ada dampak positifnya lho terutama untuk lingkungan. Dengan adanya himbauan untuk tetap #dirumahaja , banyak perusahaan, kantor yang memperkejakan  sebagian karyawannya untuk sementara bekerja di rumah (WFH Work from Home). Selain itu, sekolah juga diberlakukan hal yang sama yaitu siswa sekolah dari rumah. Dengan berhentinya sebagian besar kegiatan di luar rumah atau di lingkungan industri, maka dampak positif yang paling terasa adalah semakin membaiknya kualitas udara. Kita tau bahwa gas yang dihasilkan dari kendaran bermotor dan sebagian besar industri inilah menjadi salah satu penyebab buruknya kualitas udara, khususnya di kota-kota besar. Kejadian ini lumayan bikin viral lho di media social, banyak warga Jakarta khususnya yang ramai-ramai memposting foto langit biru di lingkungannya.

Ngomongin soal lingkungan, makin kesini banyak sekali generasi muda yang tergerak untuk terlibat dan peduli terhadap kelestarian bumi. Pandemi menyadarkan kita untuk menjaga bumi dengan baik. Mau tidak mau, suka tidak suka pandemi memaksa kita untuk beradaptasi. Mulai dari kondisi ”new normal”, gaya hidup yang lebih sehat, transportasi yang lebih bersih, hingga menjadikan momen pandemi menjadi peluang mendapatkan pekerjaan yang ramah lingkungan tentunya.